1. Mensetting urutan booting di BIOS , jika anda menggunakan CD maka ubah
urutan booting CD ke yang pertama, jika anda menggunakan flashdisk ubah urutan
booting flashdisk ke urutan yang pertama. Tapi disini saya akan booting melalui
CD.
2. Jika menggunakan CD, maka akan ada tampilan yang berisi apakah anda
ingin melanjutkan , untuk melanjutkan tekan Enter pada keyboard.
3. Selanjutnya akan ada tampilan untuk memilih type keyboard apa yang
akan anda gunakan, disini saya memilih “us”, cara memilihnya tekan “tab” lalu
ok , tekan “Enter”.
4. Langkah selanjutnya adalah mensetting lokasi waktu tempat anda berada
, disini saya memilih “Asia/Jakarta” sebagai lokasi waktu tempat saya berada,
tekan Enter untuk melanjutkan.
5. Tahap berikutnya, Tahap pengisian password yang akan anda gunakan
untuk login ke Server Asterisk, usahakan yang mudah diingat.
6.Setelah Tahap pengisian password selesai , langkah selanjutnya adalah
proses instalasi, tunggu sampai proses instalasi selesai , dalam tahap ini
memerlukan waktu yang cukup lama . Jika selesai tandanya akan mereboot sendiri.
7. Berikut adalah tampilan selesai proses reboot , maka akan ada 2
pilihan anda pilih yang bawah , lalu tekan Enter.
8. Tunggu sampai proses booting selesai.
9.Setelah selesai proses booting maka , akan muncul tampilan Login
seperti Gambar dibawah ini. Masukan , Login : root , Password: (password yang anda
buat tadi)
10.Apabila anda sudah berhasil login , maka langkah selanjutnya anda
ketikan “netconfig” , untuk mengkonfigurasi TCP/IP.
11.Selanjutnya , saya akan mengkonfigurasi TCP/IP yang akan saya gunakan
.Seperti gambar dibawah ini ! lalu tekan Enter untuk menyimpannya.
12. Langkah Berikutnya , mengaktifkan konfigurasi dengan cara mengetikan
“ifup eth0”.
B.Konfigurasi server Asterisk
1. Pertama, Buka Web
browser dan ketikan IP Address yang anda buat tadi , kalau saya 172.22.1.225
2. Selanjutnya,Pilih link FreePBX Administrator.
3. Maka akan ada tampilan Login. Isikan dengan
-User name : maint
-Password: password
Lalu Klik OK.
4. Setelah masuk Klik Setup , Lalu kik Module Admin , untuk menkonfigurasi modul – modul yang akan
digunakan untuk membuat VOIP server.
5. Ini adalah tampilan untuk memilih modul modul administrasi dari
aplikasi yang akan kita gunakan. Disini saya menginstall dan mengaktifkan semua
modul biar kita nanti tinggal pakai aplikasi apa yang akan kita gunakan.
6. Setelah selesai mengintall dan mengaktifkan Modul modul yang kita
butuhkan , Langkah selanjutnya adalah membuat nomor/extension. Dengan memilih Extensions
, lalu tekan SIP.
7. Lalu masukan akun SIP extension yang akan anda gunakan , Contoh:
-Extension Number : 1054
-Display Name : ayyub
-Secret : 1054
Lalu Tekan Submit.
8.Lalu disini saya juga akan membuat SIP akun untuk telepon yang berada
di depan kelas, yang mempunyai IP address 172.22.1.63 . Dengan cara , pertama
membuat akun SIP extension untuk telepon itu ,Kalau saya membuatnya sebagai
berikut :
-Extension Number : 1063
-Display Name : ngajengan
-Secret : 1063
Lalu klik Submit
Lalu klik, extension “ngajengan” yang berada disamping kanan kita.
Lalu pada Host di Device Options , kita ganti dengan IP Address telepon
yang berada didepan kelas tadi .
9. Setelah semua itu beres kita klik garis merah yang berada diatas
halaman , untuk menyimpan semua perubahan yang kita lakukan tadi.
C. Konfigurasi X-LITE
1.Buka
X-LITE
2.Lalu masuk ke Menu , dengan menekan tombol yang berada di atas X-LITE ,
Lalu klik SIP Account settings...
3.Lalu, Tambah SIP Account , Lalu saya setting seperti ini !
Lalu Klik ok.
4.Jika, Berhasil maka mucul username , seperti gambar dibawah ini !
5.Coba kita menelpon telepon yang berada didepan kelas tadi , nomer nya
yang saya buatkan 1063, coba saya telpon jika sudah ringing maka itu berhasil.
D.Kesimpulan
Instalasi dan Konfigurasi
yang saya kerjakan tadi , sudah berhasil . Dengan bukti bahwa X-lite saya telah
bisa mendeteksi username SIP account yang saya buat tadi , dan juga saya coba
untuk menelpon telpon yang berada di depan kelas tadi sudah berhasil.
No comments:
Post a Comment